4 Aplikasi Hacker Prank Simulator

4 Aplikasi Hacker Prank Simulator
Daftar Isi Artikel

Tidak hanya bisa dilakukan oleh hacker profesional, melakukan peretasan terhadap suatu sistem dapat juga dilakukan dengan menggunakan sebuah aplikasi sederhana. Kamu tidak harus mengerti segala jenis bahasa pemprograman yang rumit, karena dengan aplikasi hacker simulator, kamu bisa seolah-olah menjadi seorang hacker handal.

Hacker simulator memudahkanmu untuk melakukan tindakan “nakal” untuk bersenang-senang. Meskipun tidak akan secanggih yang dilakukan hacker profesional, namun dengan menggunakan hacker simulator akan membuatmu merasakan menjadi seorang hacker.

Apalagi saat ini banyak konten-konten prank yang tersebar di dunia maya. Melalui berbagai aplikasi hacker prank simulator berikut, kamu bisa melancarkan aksi prank kepada teman-teman terdekat.

Aplikasi Hacker Prank Simulator

Ada beberapa aplikasi yang bisa kamu coba untuk melakukan prank peretasan.

Phone Hack Simulator Prank

Ini merupakan aplikasi berbasis Android dengan ukuran cukup kecil yakni 5.0 MB. Aplikasi ini bukanlah aplikasi sungguhan yang mencuri informasi dari korban. Namun, ini merupakan aplikasi prank yang mensimulasi seolah-olah kamu mendapatkan informasi dari korban yang kamu targetkan.

Untuk menciptakan ilusi peretasan, kamu hanya membutuhkan nomor telepon korban yang ingin diretas. Aplikasi ini akan menampilkan data foto, video, pesan, hingga kontak. Namun, sebenarnya data yang kamu dapatkan bukanlah data sebenarnya yang ada di telepon korban.

Aplikasi ini tidak berbahaya, karena tidak membobol sistem keamanan korban. Namun cukup bisa membuat korban panik atau bahkan memuji keahlianmu, seolah-olah kamu adalah hacker handal.

WhatsApp Hacker Simulator

Aplikasi hacker prank simulator selanjutnya yang bisa dicoba yaitu WhatsApp Hacker Simulator. Banyak orang yang khawatir dan merasa terancam ketika WhatsAppnya diretas. Bagaimana tidak, WhatsApp merupakan salah satu aplikasi chatting yang menyimpan data penting dalam percakapan.

Prinsipnya sama dengan Phone Hack Simulator, aplikasi ini bukanlah aplikasi sungguhan yang meretas WhatsApp seseorang. Namun, hanya sebagai aplikasi candaan atau prank yang cukup membuat korban panik. Kamu bisa menggunakan aplikasi ini untuk menampilkan sebuah perpesanan yang seolah-olah kamu dapatkan dari WhatsApp korban dan menunjukkannya pada teman-temanmu.

Cara menggunakannya, setelah kamu menginstal di smartphonemu, masukkan nomor telepon korban, masukan namanya, dan masukkan nomor teleponmu juga untuk menerima kode konfirmasi.

WiFi Hacker Prank

Pengguna Android juga bisa mencoba hacker simulator yang satu ini. WiFi Hacker Prank ini berfungsi membuat candaan seolah-olah kamu berhasil meretas jarigan WiFi. Cara penggunaannya pun terbilang sangat mudah. Setelah diinstal, kamu bisa langsung menggunakanya dengan memilih salah satu jaringan WiFi yang ada. Maka aplikasi akan memunculkan notifikasi bahwa kamu sudah berhasil meretas jaringan WiFi. Padahal sesungguhnya jaringan sama sekali tidak teretas.

Untuk sekedar lelucon, mungkin saja temanmu tidak menyadari bahwa apa yang kamu lakukan tidaklah meretas sungguhan. Tetapi karena notifikasi peretasan tersebut dan didukung dengan informasi nomor acak yang menyerupai kata sandi, membuat hal ini seolah terlihat nyata.

Computer Hack Simulator

Bagaimana jika perangkat komputer yang biasa kamu pakai diretas hacker? Tentu kamu panik, bukan? Setiap orang tentu akan merasa panik ketika komputer yang biasa digunakan sehari-hari di hack. Mereka pasti khawatir jika data di dalam perangkat tersebut disalahgunakan.

Aksi peretasan yang dilakukan hacker dengan membotol komputer dan mencuri data di dalamnya memang berbahaya. Peretasan tersebut memang hanya bisa dilakukan hacker profesional, tetapi kamu juga bisa lho mencoba menjadi layaknya hacker. Dengan aplikasi Computer Hack Simulator kamu bisa menunjukkan ke temanmu, seolah-olah kamu berhasil meretas komputer target.

Aplikasi ini menampilkan informasi alamat IP dan password acak seakan itu adalah IP Address dan password sungguhan untuk masuk ke dalam perangkat komputer target. Jika temanmu masih awam dengan aplikasi ini, tentu ia akan menganggap bahwa kamu berhasil meretas perangkat komputer target.

Gimana? Tertarik dengan 4 aplikasi hacker prank simulator di atas? Kamu bisa mencoba salah satunya untuk merasakan seolah-olah sedang menjadi hacker sungguhan dan menunjukkan pada teman-temanmu. 

★★★★