Cara Menghasilkan Uang dari Aplikasi Tiktok

Cara Menghasilkan Uang dari Aplikasi Tiktok
Daftar Isi Artikel

TikTok sempat diblokir Pemerintah Indonesia pada tahun 2018 selama sepekan dan kemudian dapat diakses kembali oleh masyarakat. Pemblokiran tersebut dikarenakan TikTok dinilai memberikan dampak negatif kepada penggunanya, khususnya bagi anak-anak di bawah umur. Namun, pembukaan blokir aplikasi ini, diharapkan dapat dimanfaatkan untuk membuat konten inspiratif bebas SARA dan pornografi.

Saat ini popularitas TikTok semakin fenomenal. Mulai dari anak-anak hingga orang dewasa menggunakan TikTok. Bukan hanya untuk bersenang-senang, aplikasi ini ternyata mampu menghasilkan uang.

Penyanyi asal Amerika Loren Gray dengan akun TikTok @lorengray mampu menghasilkan uang hingga USD 175.000 atau setara dengan 2,3 miliar untuk 1 postingannya. Tak hanya Loren Gray, banyak influencer yang juga menghasilkan uang dari Aplikasi Tiktok. Bahkan kamu juga bisa menjadikan aplikasi ini sebagai sumber pendapatanmu.

Penghasilan dari TikTok Tergantung pada Brand

Sebagai platform yang cukup terkenal di Indonesia, TikTok memang tidak menjamin penggunanya mendapatkan penghasilan tetap dari aplikasi ini hanya dengan menggunggah video. Video dengan follower, jumlah like, atau penonton terbanyak tidak menjamin pengguna akan mendapatkan uang. Hal ini dikarenakan, TikTok bukan platform yang digunakan sebagai media pengiklananan layaknya Youtube.

Baca Juga : Waspada, Ada Bug di Aplikasi TikTok

Lantas bagaimana influencer atau pengguna bisa mendapatkan uang? Pendapatan pengguna yang berasal dari TikTok tergantung brand atau sponsor yang tertarik dan ingin menggunakan jasamu dalam mempromosikan produk mereka. Artinya akan terjadi kerjasama di luar aplikasi antara brand dan pengguna TikTok. Berapa pendapatan yang diperoleh? Perihal pendapatan atau uang yang akan didapatkan tentunya tergantung pada perjanjian kerja sama dengan brand yang sudah disetujui.

Cara Menghasilkan Uang dari Aplikasi TikTok

Meskipun belum memiliki fitur monetisasi layaknya video di Youtube, namun pengguna TikTok dapat menghasilkan uang dari aplikasi ini dengan cara:

Melalui Sponsorship

Semakin banyak follower, like atau komentar pada unggahan video di akun TikTokmu, kamu memiliki peluang besar dilirik brand tertentu untuk mengiklankan produk mereka. Kamu bisa bekerja sama dengan brand dan mendapatkan penghasilan. Biasanya brand akan memintamu untuk mengiklankan produk mereka dalam video TikTok yang kamu buat.

Dibagikan ke Media Sosial

Video TikTok yang dibuat diaplikasi bisa dibagikan ke social media seperti Instagram, Facebook, dan Twitter. Video yang inpiratif dan menarik akan mendapatkan banyak peluang dilirik brand ternama hingga pemilik olshop yang membutuhkan influencer untuk memasarkan produk mereka. Peluangmu mendapatkan sponsor lebih besar saat video TikTok yang kamu buat dibagikan ke media sosial.

Baca Juga : Cara Akses TikTok Jika Diblokir

Berjualan Merchandise

Jika kamu punya produk atau merchandise sendiri, kamu bisa menautkan link e-commerce yang kamu punya dalam video atau bio TikTok. Aplikasi ini memiliki fitur untuk menambahkan tautan atau link dalam video yang kamu buat. Jadi, TikTok bukan hanya untuk membuat video-video lucu saja, akan tetapi bisa dijadikan media promosi produk.

Cara Menarik Brand melalui Video TikTok

Jika kamu tertarik mendapatkan penghasilan melalui TikTok, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan agar videomu menarik Brand.

Ikuti Tren TikTok

Pengguna TikTok tentu paham video yang tengah viral akhir-akhir ini. Jika kamu ingin mendapatkan perhatian lebih, pastikan selalu up to date video TikTok dan ikuti. Dengan mengikuti tren video TikTok, kemungkinan videomu dilihat dan lirik brand akan lebih besar.

Buat Video Inspiratif dan Menarik

Pastikan video yang kamu buat tidak mengandung SARA dan pornografi. Buatlah video yang menarik, lucu, bahkan inspirasi sehingga orang tertarik untuk melihat video-videomu selanjutnya. Ini juga bisa menjadi salah satu cara membangun engagement dengan brand atau pihak pengiklan.

Baca Juga : Kumpulan Lagu Viral Tiktok 2020

Ikuti Challenge

TikTok biasanya selalu menghadirkan video-video challenge, contohnya #anysongchallenge, sebuah lagu dari Zico (penyanyi Korea Selatan) yang lagunya dijadikan video TikTok. Ikuti Challenge tersebut dan peluang untuk dilihat brand semakin besar, karena ketika brand melakukan pencarian dengan hastag #anysongchallenge, videomu akan ikut muncul.

Gimana? Tertarik menjadikan TikTok sebagia alternatif mengumpulkan pundi-pundi rupiah? Itulah beberapa cara menghasilkan uang dari aplikasi TikTok yang bisa kamu coba. 


Download
Aplikasi Tiktok
Size : 85 MB


★★★★