7 Aplikasi Karaoke Offline Terbaru Terbaik Bisa Menghasilkan Uang

7 Aplikasi Karaoke Offline Terbaru Terbaik Bisa Menghasilkan Uang
Daftar Isi Artikel

Magelang1337.com - Kesibukan sehari-hari yang menguras tenaga dan pikiran memang membuat seseorang merasa perlu melakukan penyegaran dengan melakukan hobi. Banyak orang memiliki kegemaran mendengarkan lagu. 

Tak jarang, sambil mendengarkan pun ikut menyanyikannya. Itulah sebabnya, saat ini aplikasi karaoke offline 2021 terbaik bisa menghasilkan uang, semakin menjamur.

Aplikasi karaoke banyak disukai karena tidak perlu keluar rumah dan menyewa ruang karaoke. Bahkan, hanya berbekal kuota internet, siapa pun bisa karaoke di sebuah room online dan menyanyikan lagu favorit bersama orang yang baru dikenal. Hal inilah yang membuat aplikasi karaoke juga merupakan salah satu sarana bersosialisasi.

Aplikasi Karaoke Offline 2021 Bisa Menghasilkan Uang

Banyak pengembang aplikasi yang berlomba-lomba untuk menghadirkan media karaoke terbaik. Mereka berusaha menawarkan nilai lebih pada aplikasi yang dibuatnya. Dengan demikian, ada banyak pilihan aplikasi karaoke terbaik yang bisa diunduh pengguna. Beberapa di antaranya, ada di daftar berikut ini.

1. Yokee

Aplikasi karaoke offline

Yokee merupakan salah satu aplikasi karaoke offline yang banyak diminati. Keunggulan yang dimiliki aplikasi ini adalah ketersediaan jutaan lagu yang bisa dinyanyikan. Pengguna pun dapat menyanyikan lagu yang dapat dibagikan ke berbagai platform seperti Facebook, twitter, hingga youtube.

Aplikasi karaoke offline 2021 terbaik bisa menghasilkan uang ini memiliki tampilan interface yang cukup mudah dioperasikan oleh siapa pun. Itulah sebabnya, para penggunanya tidak mengalami kesulitan saat ingin memilih, menyanyikan, merekam, hingga membagikan lagunya.

2. Smule

Aplikasi yang satu ini memiliki popularitas yang cukup tinggi. Smule juga merupakan aplikasi video karaoke offline yang banyak digemari.Dengan fitur video Smule, penggunanya bisa bisa merekam aksi saat berkaraoke untuk dibagikan kepada teman-temannya. Pengguna juga dapat mengajak temannya untuk bernyanyi dalam format duet. Hal yang menarik dari aplikasi Smule ini adalah bahwa banyak artis yang menggunakannya. Jadi, jika beruntung, pengguna dapat berduet dengan artis favoritnya. Itulah sebabnya, Smule layak untuk masuk dalam daftar aplikasi karaoke offline terbaik bisa menghasilkan uang.

3. Wesing

Berikutnya adalah aplikasi yang berasal dari pengembang di Tiongkok. Aplikasi karaoke ini sudah diunduh oleh jutaan orang. Pengguna dapat bernyanyi solo, duet, merekam video, bahkan bergabung ke dalam ruang pesta untuk berkaraoke bersama. Dari berbagai event, pengguna bisa memanfaatkan Wesing sebagai aplikasi karaoke yang menghasilkan uang. Pengguna dapat merekam suara maupun videonya saat menyanyikan lagu favorit dan menambahkan efek tertentu agar hasilnya lebih optimal. 

Selain itu, tersedia juga skoring, untuk mengetahui nilai yang didapat saat menyanyi. Keunggulan lain adalah Wesing merupakan aplikasi karaoke yang bisa disimpan di galeri. Dengan mengunduh lagu yang disukai, pengguna bisa mendengarkannya kapan saja.

4. Starmaker

Berikutnya, dalam daftar aplikasi karaoke offline 2021 terbaik bisa menghasilkan uang, ada Starmaker. Sama seperti aplikasi karaoke lainnya, di Starmaker, pengguna dapat mengeksplorasi kemampuannya menyanyikan berbagai genre lagu. 

Selain itu, aplikasi ini memungkinkan penggunanya untuk memberikan reaksi kepada lagu yang dinyanyikan teman dengan memberikan like maupun komentar.

Sebagai aplikasi karaoke gratis, Starmaker memberikan kenyamanan bagi penggunanya melalui desain antarmuka yang mudah dioperasikan. 

Pengguna dapat merekam suaranya, kemudian melakukan edit sebelum diunggah agar hasilnya optimal, bagaikan penyanyi profesional. Aplikasi ini juga dinilai memiliki koleksi musik yang sangat lengkap, terutama untuk lagu-lagu India. 

5. Joox

Berikutnya adalah Joox yang turut melengkapi aplikasi karaoke offline terbaik bisa menghasilkan uang. Banyak orang menganggap bahwa Joox hanyalah sebuah aplikasi untuk memutar lagu saja. Padahal, aplikasi ini juga dapat digunakan sebagai perangkat karaoke di handphone android.

Beragam lagu dari Indonesia maupun mancanegara, tersedia di dalam aplikasi ini. Koleksi lagu-lagu tersebut terdiri dari berbagai genre yang dapat dipilih sesuai selera. 

Agar dapat berkaraoke menggunakan Joox, pengguna bisa mengaktifkan fitur sing pada menu. Pilihan mode perekaman lagunya pun beragam, mulai dari solo, duet, maupun grup.

6. The Voice: On Stage

Siapa pun pasti mengetahui ajang pencarian bakat bernyanyi yang disiarkan di televisi dengan tajuk The Voice. Menggunakan konsep yang sama, aplikasi karaoke yang dibesut oleh Starmaker Interactive ini menyuguhkan pengalaman bernyanyi di hadapan para juri. 

Aplikasi karaoke offline terbaik bisa menghasilkan uang ini dapat digunakan sebagai ajang berlatih sebelum mengikuti audisi sesungguhnya

The Voice: On Stage merupakan aplikasi karaoke online dengan konsep penjurian. Apabila pengguna menyanyikan lagunya dengan baik, juri akan memutar kursinya. Namun, juri tidak akan bereaksi dengan memutar kursinya jika banyak kekurangan dalam menyanyikan lagu.

Selain bernyanyi untuk mendapatkan penilaian, aplikasi ini memungkinkan penggunanya untuk membagikan hasil rekaman berupa video ke media sosial. Hal ini membuat kelihaian pengguna dalam bernyanyi dapat diketahui oleh teman-temannya.

7. Siglos Karaoke Professional

Aplikasi karaoke yang satu ini, selain dapat diguakan pada smartphone, dapat juga diakses di PC. Tersedia dua versi, yaitu gratis dan berbayar. 

Keunggulan dari aplikasi ini adalah adanya fitur lengkap untuk memberikan pengalaman karaoke yang optimal. Saat kesulitan memanjat tangga nada, pengguna dapat memanfaatkan fitur key changer.

Bisa dibilang, rasanya seperti menggunakan aplikasi karaoke PC Inul Vista. Maksudnya adalah, tanpa mendatangi tempat karaoke pun, pengguna bisa merasakan sensasi menyanyikan lagu dengan cover version secara optimal. Bernyanyi karaoke di rumah bersama keluarga pun terasa semakin menyenangkan. 

Penutup

Tujuh nama yang ada pada aplikasi karaoke offline 2021 terbaik bisa menghasilkan uang tersebut dapat dijadikan referensi hiburan menjalani hobi menyanyi. Tanpa harus keluar rumah, siapa pun bisa menjadi bintang dengan menyaikan lagu favoritnya. Bahkan, jika ditekuni, hobi karaoke ini dapat mendatangkan uang dan ketenaran.

★★★★

Silahkan Komentar dengan bahasa yang sopan :)

  1. Untuk membuat judul komentar, gunakan <i rel="h2">Judul Komentar</i>
  2. Untuk membuat kotak catatan, <i rel="quote">catatan</i>
  3. Untuk membuat teks stabilo, <i rel="mark">mark</i>
  4. Untuk membuat teks mono, <i rel="kbd">kbd</i>
  5. Untuk membuat kode singkat, <i rel="code">shorcode</i>
  6. Untuk membuat kode panjang, <i rel="pre"><i rel="code">potongan kode</i></i>
  7. Untuk membuat teks tebal, <strong>tebal</strong> atau <b>tebal</b>
  8. Untuk membuat teks miring, <em>miring</em> atau <i>miring</i>